sb1m widget

Teori Dasar Listrik-2

Muatan Netral.

Setiap benda disusun oleh atom-atom, setiap atom tersusun dari muatan sejumlah elektron di orbit luar yang mengelilingi inti atom dan sejumlah proton di nukleus. Sebagai contoh, sebuah atom hydrogen memiliki satu elektron dan satu proton, sedang  atom aluminium (diilustrasikan) memiliki 13 elektron dan 13 proton.

Atom bermuatan listrik netral

Sebuah atom dengan jumlah elektron dan proton yang sama dinamakan mempunyai muatan listrik NETRAL.

Atom bermuatan listrik netral1

Muatan Positif dan Negatif

Elektron di orbit terluar sebuah atom sangat labil mudah berpindah bilamana ada kekuatan dari luar yang mendorong atau menariknya, kekuatan tersebut datang dari atom lain yang berdekatan. Elektron yang keluar dari orbitnya akan menyebabkan atom yang ditinggalkan menjadi kekurangan elektron dan kelebihan proton, (karena jumlah proton senantiasa tetap ) sebaliknya pada atom yang menerima tambahan elektron lepas akan kelebihan jumlah elektron. Keadaan atom yang kekurangan elektron berarti kelebihan proton atau kelebihan muatan positif, sehingga disebut atom bermuatan positif. Sebaliknya atom yang menerima elektron akan kelebihan muatan negative maka disebut atom bermuatan negative.

Lihat ilustrasi muatan atom dibawah ini

atom bermuatan negativeatom bermuatan positive

Gaya medan listrik pada benda

Setelah kita mengetahui istilah muatan listrik pada benda mari kita simak efek daripada benda bermuatan listrik bilamana didekatkan satu dengan yang lain. Ketika dua benda yang memiliki muatan yang sama misalnya benda bermuatan positive dengan benda bermuatan positive atau benda bermuatan negative dengan benda bermuatan negative maka medan listrik yang ada pada benda-benda tersebut akan bekerja saling tolak menolak, medan listrik pada benda divisualisasikan berupa garis kekuatan yang tak terlihat, garis kekuatan itulah yang menyebabkan daya tolak menolak. Perhatikan gambar di bawah ini, arah medan listrik dari partikel positive adalah ke arah luar jadi bila dua partikel positive didekatkan maka akan saling tolak menolak.

muatan sejenis tolak menolak

Sebaliknya ketika benda yang memiliki muatan positive di dekatkan dengan benda yang bermuatan negative maka medan listrik pada kedua benda akan saling tarik menarik, Perhatikan ilustrasi pada gambar di bawah ini, garis medan listrik dari partikel positive menuju ke arah luar sementara garis medan listrik dari partikel negative menuju ke arah pusat  oleh karena itu maka muatan listrik dari benda bermuatan positive akan berpindah pada benda yang bermuatan negative, atau saling tarik menarik.

muatan berlawanan tarik menarik

Simak artikel terkait “Teori Dasar Listrik-1”




One thought on “Teori Dasar Listrik-2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *